DESKRIPSI HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI ALJABAR DAN FUNGSI DIKAJI DARI KEMANDIRIAN BELAJAR PADA SISWA KELAS XII SMA NEGERI 5 PONTIANAK
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kemandirian belajar siswa terhadap hasil belajar matematika pada materi Aljabar dan Fungsi pada siswa kelas XII SMA NEGERI 5 PONTIANAK. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XII IPA 2 PONTIANAK yang berjumlah 36 siswa. Pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan menyebarkan soal dengan materi aljabar dan fungsi dan angket kemandirian belajar. Kemandirian belajar siswa kelas XII SMA Negeri 5 Pontianak dibagi menjadi 3 tingkatan dengan presentase sebagai berikut: 49% siswa memiliki tingkat kemandirian yang tinggi, 15% siswa memiliki tingkat kemandirian sedang, dan 36% siswa memiliki tingkat kemandirian yang tinggi. Sedangkan untuk hasil belajar siswa kelas XII IPA 2 masih tergolong rendah, untuk kelompok atas berjumlah 9 siswa, kelompok tengah berjumlah 17 siswa dan kelompok bawah berjumlah 9 siswa.
Downloads
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.