Penjurian Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Dikmen Tingkat Kabupaten Madiun Bidang Accounting Menggunakan Accurate Online
Main Article Content
Abstract
Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tahun ini berbeda dengan yang terdahulu. Siswa SMA yang semula tidak ikut serta, kini diundang untuk mengikuti LKS bersama SMK. Seleksi terkecil yang biasanya ada pada tingkat wilayah kerja (beberapa kota dan kabupaten), kini lebih spesifik menjadi per kota dan kabupaten. Tentunya pemenang tingkat kota dan kabupaten harus memiliki keterampilan yang dibutuhkan di tingkat provinsi. Keterbatasan waktu seleksi yang hanya sehari membuat panitia harus memutuskan hanya ujian praktik yang diadakan di LKS Tingkat Kabupaten Madiun, salah satunya adalah Accurate Online. Tujuan pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk melaksanakan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Tingkat Kabupaten Madiun bidang accounting untuk yang pertama kalinya dengan baik dan lancar sesuai dengan kisi-kisi yang ditetapkan oleh provinsi. Metode pengabdian ini adalah Service Learning (SL). Technical Meeting (TM) dirancang sedemikian rupa, lengkap dengan ilustrasi gambar, agar semua peserta memahami alur pengerjaan praktikum untuk menjawab permasalahan di atas, sekaligus memberi kesempatan pada newbie. Sesi Accurate Online dibuat mirip dengan ujian Certified Accurate Professional dengan menggunakan (1) Accurate Onine versi Edukasi untuk memantau proses praktik dan (2) google form untuk melihat keterangan alur pengerjaan dan menjawab pertanyaan berupa kuis di tengah-tengah praktikum. Hasilnya, pada saat TM, satu peserta SMA mengundurkan diri. Lima peserta yang berlomba masih mengalami penyesuaian memakai Accurate Online. Accurate Online menjadi tantangan pelaksanaan kali ini karena praktikum di SMA tidak sebanyak di SMK, dan tidak semua sekolah memiliki Accurate Online versi Edukasi. Namun demikian, diperoleh tiga juara untuk menerima penghargaan, dimana dua diantaranya maju ke tingkat provinsi. Kedua finalis berhasil menyelesaikan sesi praktikum dengan baik dengan nilai 86,50 dan 75,75. Latihan lebih lanjut diharapkan dapat meningkatkan keterampilan finalis Kabupaten Madiun di tingkat Provinsi Jawa Timur.
Downloads
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
References
Astuti, E., & Utomo, S. W. (2021). Pendampingan Pemanfaatan ICT dalam Lomba Kompetensi Siswa SMK. D’edukasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(1), 18–29.
Astuti, E., Yusdita, E. E., Riana, A., & Ramadhani, H. R. (2024). Pengenalan Fitur Accurate Online pada MGMP Akuntansi dan Keuangan Lembaga Karesidenan Madiun. Edu-Dharma, 3(2), 25–34.
Astuti, E, & Yusdita, E. E. (2024). A holistic success model for E-learning implementation in higher education. Cogent Education, 11(1). https://doi.org/10.1080/2331186X.2024.2431948
Astuti, Elly, Yusdita, E. E., Dilaines, L. E., Anggarini, A. G., & Panjawiyati, T. (2025). Akuntansi dagang berbasis accurate online. Scopindo Media Pustaka.
Basir, A., Setianama, M., & Ayuning Tyas, F. (2023). Penjurian Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Bidang IT Network System Administrator Tingkat Kabupaten Brebes Tahun 2022. Duta Abdimas, 2(2), 1–6. https://doi.org/10.47701/abdimas.v2i2.2601
Kavanagh, D., Lightfoot, G., & Lilley, S. (2021). Are we living in a time of particularly rapid social change? And how might we know? Technological Forecasting and Social Change, 169(May), 120856. https://doi.org/10.1016/j.techfore.2021.120856
Khairani, S., Kesuma, D. P., Fransiska, J., & Hartati, E. (2021). Pelatihan Aplikasi Accurate bagi Guru dan Siswa SMK Negeri 1 Palembang. Publikasi Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat (PADIMAS), 1(1), 43–49. https://doi.org/10.35957/padimas.v1i1.1173
Mieftah, M., Kharisma, D. D., & Prasojo, R. A. (2024). Pelatihan Bagi Siswa SMK Jurusan Teknik Listrik Dalam Menghadapi Lomba Kompetensi Siswa (LKS) di Balai RW. 02 Desa Mulyoagung Kabupaten Malang. J-Abdimas, 11(2), 166–171.
Muqorobin, M., Yudanto, B. W., & Ridwanullah, D. (2022). Pengabdian sebagai Dewan Juri Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Web Technologies & IT Software Tingkat Kota Surakarta. Budimas: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 4(1), 1–10. https://doi.org/10.29040/budimas.v4i1.4915
Pratama, H. O., Utomo, S. W., & Yusdita, E. E. (2020). Analisis Kesulitan Belajar MYOB Pada Mahasiswa Pendidikan Akuntansi. Wahana: Jurnal Ekonomi, Manajemen Dan Akuntansi, 23(1), 81–97. https://doi.org/10.35591/wahana.v23i1.166
PT Ultima Tekno Solusindo. (2025). CPSSoft Authorized Product Support & Education Partnership. https://ultimasolusindo.com/
Puspresnas Sekjen Kemendikbudristek. (2024). Lomba Kompetensi Siswa Nasional 2024. https://pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id/event/riset-dan-inovasi/smk/lomba-kompetensi-siswa-nasional-2024-2024-smk
Puspresnas Sekjen Kemendikbudristek. (2025). Lomba Kompetensi Siswa Nasional 2025. https://pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id/event/riset-dan-inovasi/smk/lomba-kompetensi-siswa-nasional-2025-2025-smk
Rizaty, M. A. (2023). Kemendikbud Catat 436.707 Sekolah di Indonesia pada 2023/2024. Dataindonesia.Id. https://dataindonesia.id/pendidikan/detail/kemendikbud-catat-436707-sekolah-di-indonesia-pada-20232024
Santoso, H., & Magdalena, H. (2023). Pendampingan dan Penjurian Kegiatan Lomba Kompetensi Siswa SMK Wilayah Jakarta Barat Tahun 2023. Jurnal Abdidas, 4(5), 404–412. https://doi.org/10.31004/abdidas.v4i5.840
Sembiring, M. S., Rosalia, V., Kumalasari, F., & Selvida, D. (2022). Pelatihan Penggunaan Aplikasi Komputer Akuntansi Untuk Guru dan Siswa SMK Ar-Rahman Medan. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN), 3(2), 1731–1735.
Susanti, D. A., Delima, Z. M., & Hidayanti, A. N. (2024). Pengenalan Accurate Online Bagi Musyawarah Guru Mata Pelajaran Akuntansi Se-Kabupaten Kudus. Science and Technology: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(2), 68–72. https://doi.org/10.69930/scitech.v1i2.31
Tim Juri LKS. (2025). Panduan Lomba Kompetensi Siswa Dikmen 2025. Balai Pengembangan Talenta Indonesia, Pusat Prestasi Nasional.
Yusdita, E. E., & Astuti, E. (2020). Aplikasi Program Akuntansi pada Musyawarah Guru Mata Pelajaran Akuntansi Kabupaten Ponorogo. E-Dimas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 11(2), 190–195. https://doi.org/10.26877/e-dimas.v11i2.3377
Yusdita, E. E., Astuti, E., Panjawiyati, T., Anggarini, A. G., & Dilaines, L. E. (2022). Peluang dan Tantangan dalam Penelitian Pengembangan Buku Ajar Komputer Akuntansi. Refleksi: Jurnal Riset Dan Pendidikan, 1(1), 1. https://doi.org/10.25273/refleksi.v1i1.13899